Teknogav.com, Jakarta – Xiaomi baru saja meluncurkan tiga perangkat baru secara bersamaan, yaitu dua smartphone dengan spesifikasi tinggi dan satu wristband. Smartphone tersebut adalah Redmi Note 8 dan Redmi Note 8 Pro, keduanya mengusung quad camera resolusi tinggi dan harga terjangkau. Kemudian wristband terkini yang digadang Xiaomi adalah Mi Smart Band 4 yang kini memakai layar warna AMOLED 0,95 inci. Berikut ini adalah fitur-fitur andalan Redmi Note 8.
“Redmi Note 8 Series mengalami upgrade paling besar dalam sejarah Redmi Note yang merupakan salah satu seri produk terpopuler Xiaomi. Seri ini telah dipakai lebih dari 100 juta orang di seluruh dunia dan terus bertambah. Filosofi kami adalah inovasi harus dinikmati semua orang dengan kinerja luar biasa dan harga terjangkau,” ucap Alvin Tse, Country Director Xiaomi Indonesia.
Redmi Note merupakan smartphone yang menyajikan kinerja luar biasa, fotografi canggih dan pengalaman level flagship. Seluruh hal tersebut dikemas dengan desain yang cantik, termasuk sensor sidik jari yang lebih kecil dan desain kamera Halo Ring.
Desain Cantik Redmi Note 8
![]() |
pilihan warna Redmi Note 8: Neptune Blue, Space Black dan Moonlight White |
Warna-warna yang disajikan Redmi Note 8 terdiri dari tiga pilihan yaitu Neptune Blue, Space Black dan Moonlight White. Neptune Blue memberikan efek holografik berbentuk S dan Moonlight White memiliki difraksi optik. Smartphone ini menggunakan desain curved glass 2.5D dan lapisan Corning Gorilla Glass 5 di depan dan belakang. Lapisan tersebut senantiasa melindungi dari kerusakan akibat jatuh dan pemakaian sehari-hari. Sudutnya pun diperkuat, pelapis nano pun senantiasa melindungi dari percikan air.
![]() |
layar Redmi Note 8 lapang dengan rasio layar-ke-bodi 90% |
![]() |
port dan konektivitas pada Redmi Note 8 |
Kemampuan Fotografi Superstar
Fotografi canggih Redmi Note 8 mengandalkan quad kamera 48 MP. Konfigurasi kamera tersebut adalah 48 MP + 8 MP + 2 MP dan 2 MP. Kamera utama memiliki resolusi sampai 48 MP menggunakan sensor 1/2" dengan bukaan f/1.79 dan sudut pandang 79.4°. Sensor yang besar ini bisa menangkap lebih banyak cahaya, sehingga foto tampak lebih jelas.![]() |
keandalan kamera Redmi Note 8 |
Beralih ke depan terdapat kamera swafoto yang resolusinya sampai 13 MP dengan bukaan f/2.0. Hasil swafoto dan perekaman video yang sempurna dihasilkan berkat teknologi AI. Fitur kamera depan mencakup AI Beautify, AI portrait selfies, AI scene detection, AI face unlock, Panorama selfies dan Palm Shutter.
Chipset yang digunakan pada Redmi Note 8 adalah Qualcomm Snapdragon 665 yang meningkatkan pengalaman pengguna dengan teknologi AI dan efisiensi daya. Pengguna pun bisa menikmati kinerja tinggi dalam waktu lebih lama.
Harga dan Ketersediaan
![]() |
Harga Redmi Note 8 |
- Rp1.999.000 untuk varian RAM 3 GB dan media penyimpanan 32 GB
- Rp2.199.000 untuk varian RAM 4 GB dan media penyimpanan 64 GB
- Rp2.799.000 untuk varian RAM 6 GB dan media penyimpanan 128 GB
Selain itu tersedia juga di channel offline resmi Xiaomi, Authorized Mi Store juga pada tanggal 23 Oktober 2019. Harga pada penjualan offline adalah:
- Rp2.099.000 untuk varian RAM 3 GB dan media penyimpanan 32 GB
- Rp2.299.000 untuk varian RAM 4 GB dan media penyimpanan 64 GB
- Rp2.899.000 untuk varian RAM 6 GB dan media penyimpanan 128 GB