![]() |
5 fitur baru Grab |
1.Help Centre atau Pusat Bantuan
Ketika terjadi kendala dalam perjalanan dengan GrabCar atau Grab Bike, bisa langsung mengontak layanan pelanggan dengan fitur Pusat Bantuan terintegrasi. Fitur ini ada di laman ‘Profil’ atau ‘Aktivitas’ yang ada di laman utama aplikasi Grab. Tentu tak hanya kendala perjalanan yang bisa dikeluhkan, tetapi juga saat memesan makanan dengan GrabFood atau mengirim barang dengan GrabExpress.Pada menu Pusat Bantuan, pilih opsi kendala yang dihadapi lalu isi formulir online yang akan diperiksa tim layanan pelanggan Grab. Setelah formulir berhasil dikirim maka akan ada email konfirmasi beserta nomor laporan yang harus disimpan. Jika masih ada kendala, bisa mengontak layanan pelanggan Grab melalui telepon di 021-50816600. Grab juga akan menambah fitur Live Chat untuk memudahkan berkomunikasi langsung dengan tim layanan pelanggan melalui aplikasi.
2. Promo
Seluruh informasi mengenai promo yang sedang berlangsung disampaikan Grab melalui menu Inbox. Jadi periksa inbox secara berkala untuk mengetahui promo terkini beserta dengan syarat dan ketentuannya.Promo juga bisa otomatis diterapkan melalui laman ‘Rewards’ lalu klik logo tiket di pojok kanan atas. Daftar promo yang sedang berlangsung beserta dengan batas waktunya pun akan tampil. Promo tersebut bisa dipakai ketika selesai memesan transportasi, makanan atau pengiriman. Caranya adalah dengan menekan pilihan Promo atau memasukkan kode promo sebelum menekan tombol ‘Order’.
3. My Favourites atau Kesayanganku
Jika ingin menandai menu makanan tertentu yang sudah menjadi favorit, tekan ikon ♥ di sebelah nama menu sampai berwarna merah. Ketika ingin melihat kembali daftar menu favorit, cukup tekan tanda ♥ di pojok kanan atas aplikasi Grab. Jadi tak perlu lagi repot menelusuri restoran dan menu kesayangan, serba praktis kan.4. Pesan banyak sekaligus
Aplikasi ini bisa melakukan beberapa pemesanan sekaligus, baik itu beberapa layanan sekaligus atau pemesanan dari satu layanan yang sama. Pada layanan GrabFood misalnya, pengguna dapat memesan dari 4 restoran yang bebeda sekaligus secara bersamaan. Sementara itu dengan GrabKitchen ‘All in One’ pengguna bisa memesan makanan dari GrabFood dari empat mitra GrabKitchen sekaligus.Pengiriman barang pun demikian, GrabExpress memungkinkan untuk melakukan pengiriman melalui 10 kurir berbeda dalam waktu yang sama dalam wilayah Jabodetabek. Sementara itu untuk wilayah di luar Jabodetabek bisa menggunakan sampai 5 kurir. Nah, saat berada di perjalanan dengan GrabCar atau GrabBike, pengguna pun tetap bisa memesan GrabFood, menonton Video dan berkonsultasi dengan dokter. Semua bisa dilakukan secara berbarengan dalam satu aplikasi.
5. Pusat Keselamatan
Keselamatan penumpang adalah hal yang penting dan menjadi prioritas bagi Grab. Fitur keselamatan yang mudah diakses pun dihadirkan pada aplikasi, yaitu menu ‘Pusat Keselamatan’ di pojok kanan atas aplikasi. Menu ini tampil ketika sedang dalam perjalanan, dengan tiga pilihan layanan yang tersedia, yaitu:- Bagikan Informasi Perjalanan: Fitur ini memungkinkan orang terdekat untuk mengetahui lokasi dan status perjalanan, lengkap dengan perkiraan waktu tiba dan rincian mitra pengemudi.
- Laporkan Masalah Keselamatan: Fitur ini berfungsi untuk melaporkan masalah keselamatan selama perjalanan dengan mudah dan cepat. Jika ada risiko insiden keselamatan, maka Grab dapat bertindak cepat.
- Dapatkan Pertolongan Darurat: Fitur ini berfungsi untuk meminta bantuan dari tim respon insiden Grab 24/7 jika terjadi situasi darurat. Rincian perjalanan dan posisi saat ini akan otomatis dikirim berupa pesan SMS ke kontak darurat yang sudah didaftarkan.
Tiga fitur pusat keselamatan tersebut melengkapi enam fitur keselamatan yang sudah lebih dahulu diluncurkan pada awal tahun 2019. Keenam fitur tersebut mencakup penyamaran nomor telepon (number masking), Free Call (VoIP), GrabDefence, Kamera GrabSiaga, Tombol Darurat dan Verifikasi Wajah.
Kini Grab sudah hadir di 234 kota di Indonesia dari Sabang sampai Merauke. Grab juga telah resmi beroperasi di lebih dari 20 bandar udara di seluruh Indonesia.