“Samsung mendukung konsumen untuk tetap #dirumahaja dalam kondisi physical distancing saat ini. Inisiatif Samsung Dekat di Hati memberikan kemudahan dan ketenangan ketika konsumen ingin mendapat pengalaman produktivitas sampai entertainment terbaik saat di rumah. Hal ini dapat dilakukan dengan beberlanja produk Samsung secara online,” ucap Bernard Ang, Vice President IT & Mobile Business Samsung Electronics Indonesia.
Pada inisiatif tersebut, Samsung menggandeng Blibli.com yang menawarkan gratis ongkir, program cicilan 0% dan garansi retur produk 15 hari. Blibli.com yang senantiasa memprioritaskan kepuasan konsumen pun memiliki layanan customer care yang beroperasi 24/7. Konsumen pun bisa memilih gerai yang terdekat agar pengiriman barang bisa lebih cepat.
Cara mengikuti program Samsung Dekat di Hati adalah dengan mengunjungi laman Samsung #ShopFromHome, kemudian pilih ‘buy now’. Pilih lokasi dan toko kesayangan yang terdekat, lalu pilih produk yang akan dibeli di tokok tersebut dan tekan ‘beli sekarang’. Selesaikan pembayaran, dan produk yang dibeli pun langsung dikirim ke rumah. Jika ada hal yang tak jelas, bisa juga bertanya langsung melalui WhatsApp di nomor 0818-0215-5777.
“Kami berharap dapat memberikan kemudahan kepada konsumen untuk dapat membeli produk Samsung melalui program Samsung Dekat di Hati. Ini merupakan upaya Samsung untuk dapat makin mendekatkan diri dengan konsumen, dan memberikan dukungan kepada mereka dalam kondisi apapun. Para konsumen kami pun tetap bisa aman dan sehat #DirumahAja,” lanjut Bernard.
![]() |
Promo Samsung Galaxy S20 Series |
- Trade In (tukar tambah handphone lama dengan Galaxy S20) di seluruh Samsung Store di Indonesia dengan tambahan cashback sampai Rp1,5 juta. Periode program ini adalah 1-30 April 2020.
- Paket data plan Galaxy S20 dan S20+ bagi pelanggan baru) mulai Rp1 selama periode 1-30 April 2020. Pelanggan dapat berlangganan paket dari operator mitra Samsung (IM3 ooredoo, Smartfren, Telkomsel, XL).
- Bonus headset AKG N700 untuk pembelian Galaxy S20 Ultra, dan bonus headset AKG untuk pembelian Galaxy S20+. Periode program ini 11-19 April 2020.
![]() |
Promo Samsung Galaxy Fold |
![]() |
Promo Samsung Galaxy Note10|S10 Lite |