ASUS VivoBook Flip 14 (TM420), Laptop Convertible Ringkas Dukung Kreativitas ASUS VivoBook Flip 14 (TM420), Laptop Convertible Ringkas Dukung Kreativitas ~ Teknogav.com

ASUS VivoBook Flip 14 (TM420), Laptop Convertible Ringkas Dukung Kreativitas

Teknogav.com - ASUS baru-baru ini menghadirkan tiga laptop VivoBook yang dibekali dengan prosesor AMD Ryzen 5000 Mobile Series. Ketiga laptop tersebut adalah VivoBook Flip 14 (TM420), VivoBook S14 (M433) dan VivoBook Ultra 14 (M413). Keistimewaan VivoBook Flip 14 (TM420) dibandingkan dua laptop lainnya tersebut adalah desain flip atau convertible dan layar sentuh. Perpaduan fitur tersebut memungkinkan laptop ini dijadikan sebagai kanvas digital bagi anak muda kreatif. Nah, kini mari simak fitur-fitur lengkapnya.

Kinerja Prosesor AMD Ryzen 5000 Mobile Series

Laptop convertible VivoBook Flip 14 (TM420) ini terdiri dari tiga pilihan varian prosesor AMD Ryzen 5000 Mobile Series. Konfigurasi prosesor yang tersedia mencakup Ryzen 7 5700U, Ryzen 5 5500U dan Ryzen 3 5300U. Prosesor Ryzen 5 500U dan Ryzen 3 5300U masih dibangun pada arsitektur ‘Zen 2’. Sedangkan untuk Ryzen 7 5700U sudah menggunakan arsitektur ‘Zen 3’. Ketiganya sudah diproduksi dengan metode pemrosesan 7 nm. 

Baca juga: ASUS Hadirkan Tiga VivoBook Terkini dengan AMD Ryzen 5000 Series

Prosesor AMD Ryzen 7 5700U merupakan pilihan konfigurasi paling tinggi pada laptop ini yaitu delapan inti prosesor dan 16 thread. Sementara itu Ryzen 5 5500U menggunakan enam inti prosesor dan 12 thread. Dan Ryzen 3 5300U menggunakan empat inti dan delapan thread. Jika dibandinkan dengan generasi sebelumnya, ketiga pilihan prosesor ini imemiliki kinerja yang lebih baik, sehingga lebih tangguh dan hemat daya.

Pada varian paling tinggi, yaitu AMD Ryzen 7 5700U, kecepatan dasar clock 1,8 GHz yang bisa di-boost sampai 4,3 GHz. Kinerja laptop ini didukung oleh RAM DDR4 sampai 16 GB. Media penyimpanan pada laptop ini menggunakan teknologi SSD PCIe 3.0 NVMe M.2 dengan pilihan kapasitas 256 GB atau 512 GB.

Grafis pada laptop ini didukung oleh chip grafis yang terintegrasi, yaitu AMD Radeon. Prosesor grafis ini dirancang untuk menjalankan berbagai aplikasi dengan kinerja grafis tinggi. Kemampuan  prosesor grafis tersebut sanggup untuk bermain game esports sampai menjallankan aplikasi penyuntingan video.

Baca juga: AMD Ryzen 5000 dan Radeon RX 6000 Hadir di Indonesia

Kinerja laptop didukung juga oleh ASUS Intelligent Performance Technology (AIPT) yang dapat meningkatkan kinerja prosesor sampai 40%. Teknologi tersebut juga membuat baterai lebih awet dan didukung sistem pendinginan yang sempurna. Tersedia tiga mode yang dapat dipilih pada AIPT ini, yaitu Performance Mode, Balance Mode, dan Whisper Mode. Peralihan mode dapat dilakukan hanya dengan menekan tombol Fn + F.

Baterai pada laptop ini mampu bertahan tiga kali lipat lebih lama dibandingkan baterai lithium-ion standar. Pengisian daya pun sudah didukung pengisian daya cepat sehingga bisa mengisi baterai sampai 60% hanya dalam waktu 49 menit. Teknologi ASUS Battery Health Charging yang terintegrasi juga membuat pengalaman pengisian daya lebih aman.

Desain Fleksibel

Sebagai laptop convertible, tentu saja ASUS VivoBook Flip 14 (TM420) bisa diputar sampai 360. Pada paket pembelian, laptop VivoBook Flip 14 (TM420) ini juga sudah termasuk stylus. Stylus ini tidak bersifat magnet, tetapi tersedia penjepit yang dapat digunakan untuk menempel stylus tersebut ke cover laptop. Tampilan laptop ini dibalut dengan warna Bespoke Black yang gagah.

ASUS VivoBook Flip 14 (TM420)

Layar laptop ini menggunakan teknologi layar sentuh, ukuran layar tersebut 14 inci dan memiliki resolusi FHD (1920 x 1080 piksel). Kekuatan layar tersebut dirancang agar tahan diputar sampai 20.000 kali buka-tutup. Desain layar tampak lapang berkat teknologi NanoEdge Display yang menerapkan bezel tipis, yaitu 6,17 mm di kedua sisi. Bezel yang tipis tersebut membuat rasio layar-ke-bodi smapai 82%, sehingga dimensi laptop pun bisa lebih ringkas.

Ketebalan VivoBook flip 14 (TM420) ini pun cukup ramping, yaitu hanya 18, 2 mm, bobotnya pun ringan hanya 1,5 kg. Dimensi yang ringkas dan bobot yang ringan tersebut memudahkan laptop ini  nyaman dibawa bepergian. Para kreator muda pun dapat menggunakan laptop ini untuk bekerja di perjalanan atau di cafe.

keyboard dan touchpad pada ASUS VivoBook Flip F14 (TM420)

Beralih ke keyboard, desain laptop ini nyaman dengan jarak key travel 1,35 mm. Selain itu juga tombol sudah dilengkapi dengan backlit sehingga memudahkan untuk mengenali karakter pada tombol saat kondisi kurang cahaya. Tombol enter pada keyboard pun dihias aksen warna kuning yang menjadi ciri khas laptop VivoBook terkini. Keyboard ini begitu nyaman untuk digunakan. Pada touchpad juga sudah disertai dengan sensor sidik jari.

Baca juga: VivoBook S14 M433, Powerful dengan AMD Ryzen 4000 Series 

 

Konektivitas Canggih dan Lengkap

VivoBook Flip 14 (TM420) sudah dibekali dengan konektivitas nirkabel generasi terbaru, yaitu Wi-Fi 6 (802.11ax). Kecepatan transfer data Wi-Fi 6 lebih tinggi dan stabil dibandingkan generasi sebelumnya. Sementara itu untuk koneksi nirkabel lain tersedia Bluetooth 5.0 untuk memudahkan koneksi ke perangkat lain.

sisi kanan ASUS VivoBook Flip 14 (TM420)
sisi kiri ASUS VivoBook Flip 14 (TM420)

Selain itu VivoBook Flip 14 (TM420) juga dibejali dengan port yang lengkap, mencakup port USB tipe-A, USB tipe-C, dan HDMI. Kehadiran port HDMI memudahkan untuk menghubungkan ke layar eksternal untuk pengalaman lebih imersif. Pada laptop juga tersedia jack audio 3,5 mm dan slot micro SD untuk membaca kartu memori eksternal.

Sistem Operasi dan Perangkat Lunak

Solusi keamanan pada VivoBook Flip 14 (TM420) ini sudah tercakup dalam sistem operasi Windows 10 Home. Sistem operasi tersebut memiliki sistem keamanan terintegrasi yang rutin diperbarui melalui Windows Update. Selain itu tersedia juga Windows Hello yang terintegrasi dengan sensor sidik jari dan kamera. Fitur tersebut memudahkan login dengan sidik jari atau pengenalan wajah.

ASUS juga sudah membekali VivoBook Flip 14 (TM420) ini dengan Office Home & Student 2019. Perangkat lunak tersebut mencakup aplikasi Word, Excel dan Power Point sehingga memudahkan pengguna untuk bekerja tanpa repot membeli Offfice tambahan. Aplikasi Office ini 100% asli dan akan rutin mendapat pembaruan keamanan untuk melindungi perangkat, program dan data.

ASUS VivoBook Flip 14 (TM420)

Audio

Musik merupakan bagian dari kehidupan yang penting, nah mendengarkan musik pada VivoBook Flip 14 terasa lebih nyaman berkat sistem audio yang disertifikasi Harman Kardon. Sertifikasi ini menjamin audio yang berkualitas tinggi.

Harga dan Ketersediaan

Laptop VivoBook Flip 14 (TM420) ini dibanderol dengan harga mulai dari Rp9.399.000. Pembelian dapat dilakukan melalui beberapa e-commerce di bawah ini:

https://invol.co/clvfba
Klik untuk membeli VivoBook Flip 14 (TM420) di Blibli
Klik untuk membeli VivoBook Flip 14 (TM420) di Bhinneka
Klik untuk membeli VivoBook Flip 14 (TM420) di Tokopedia
Klik untuk membeli VivoBook Flip 14 (TM420) di Shopee


Spesifikasi ASUS VivoBook Flip 14 (TM42) 

CPU

AMD Ryzen™ 7 5700U Processor 1.8GHz (8M Cache, up to 4.3GHz, 8 cores)

AMD Ryzen™ 5 5500U Processor 2.1GHz (8M Cache, up to 4.0GHz, 6 cores)

AMD Ryzen™ 3 5300U Processor 2.6GHz (4M Cache, up to 3.85GHz, 4 cores)

Sistem Operasi

Windows 10 Home

Memory

RAM DDR4 8 GB

RAM DDR4 8 GB+8 GB

Media Penyimpanan

SSD PCIe® 3.0 NVMe™ M.2 256 GB  

SSD PCIe® 3.0 NVMe™ M.2 512 GB

Layar

14.0" (16:9) IPS-Level FHD (1920x1080), Touchscreen, Stylus Supported

Grafis

AMD Radeon™ Graphics

Input/Output

1x HDMI 1.4, 1x 3.5mm Combo Audio Jack, 1x USB 2.0 Type-A, 1x USB 3.2 Gen 2 Type-A, 1x USB 3.2 Gen 2 Type-C, Micro SD 4.0 card reader

Kamera

HD Web Camera

Konektivitas

Wi-Fi 6(802.11ax)+Bluetooth 5.0 (Dual band) 2*2

Audio

Built-in speaker, Built-in array microphone, harman/kardon certified

Baterai

42WHrs, 3S1P, 3-cell Li-ion

Dimensi

32.40 x 22.00 x 1.82 ~ 1.82 cm

Bobot

1,5 Kg

Warna

Bespoke Black

Price

Rp9.399.000 (Ryzen 3 / 8GB RAM)

Rp11.299.000 (Ryzen 5 / 8GB RAM)

Rp12.599.000 (Ryzen 7 / 8+8GB RAM)

Garansi

2 tahun garansi global

Share:

Related Posts:

Artikel Terkini