Teknogav.com – Bagi yang senang fotografi, ada kesempatan emas untuk ikut serta dalam kontes fotografi yang digelar Lenovo bersama AMD dan Microsoft. Kontes fotografi bertajuk ‘See the Big Picture’ yang dapat diikuti peserta se-Asia Pasifik. Berbagai kalangan fotografer dapat ikut serta kontes ini, baik pehobi, fotografer amatir, avid photographer, bahkan sampai fotografer profesional. Para peserta dapat menunjukkan kreativitas dan orisinalitas dalam karya fotografi mereka. Lenovo mengkampanyekan See the Big Picture untuk mendorong semua orang merayakan momen-momen positif walau sedang menghadapi pandemi dan dampaknya.
Periode kompetisi ini berlangsung sejak 23 Desember 2021 dan akan ditutup pada 20 Februari 2022 pukul 23:59 WIB. Para peserta yang lolos dalam 12 besar akan diumumkan pada 25 Februari 2022. Kemudian akan dilakukan periode voting selama 25 Februari 2022 sampai 20 Maret 2022.Pengumuman pemenang peringkat tiga besar akan dilakukan pada 30 Maret 2022. Jadi para fotografer di Indonesia jangan sampai ketinggalan untuk mengikuti kesempatan ini ya. Segera kirim foto-foto yang mewakili berbagai momen positif yang menginspirasi.
Baca juga: Canon dan Universitas Nasional Berkolaborasi Kembangkan Bakat Fotografi dan Videografi
Tentu saja akan ada hadiah menarik yang bisa dimenangkan dengan total hadiah sampai USD16.000. Berikut ini adalah hadiah yang tersedia berdasarkan peringkat pemenang:
- Juara 1: uang tunai USD5.000 dan Yoga Slim 7 Carbon senilai Rp19 juta. Selain itu juga akan mendapat paket berlangganan Adobe Creative Cloud Photography plan selama 12 bulan
- Juara 2: uang tunai USD3.000 dan Yoga Slim 7 Pro senilai Rp17 juta. Selain itu juga akan mendapat paket berlangganan Adobe Creative Cloud Photography plan selama 3 bulan
- Juara 3: uang tunai USD1.000 IdeaPad Slim 5 Pro senilai Rp17 juta. Selain itu juga akan mendapat paket berlangganan Adobe Creative Cloud Photography plan selama 3 bulan
Bagi 12 finalis yang lolos seleksi akan mendapatkan hadiah Lenovo Go Wireless ANC Headset senilai Rp1,8 jutaan. Harapannya para netizen dapat merayakan momen yang menginspirasi di tahun 2021 dengan mengikuti kontes ini.
Baca juga: Serangkaian Talkshow dan Pameran Foto Meriahkan ECI Virtual Conference 2021
Cara ikut serta dalam kontes ini cukup mudah, peserta dapat mendaftarkan diri dan mengirim foto karya mereka melalui tautan http://www.lenovo.com/seethebigpicture. Karya foto bisa dalam format square, portrait atau landscape dengan maksimal ukuran file 20 MB. Jangan lupa untuk mencantumkna judul foto dan deskripsi singkat untuk menjelaskan makna foto tersebut. Penilaian karya foto dilakukan berdasarkan kreativitas, orisinalitas dan komposisi. Nah, mudah kan, yuk ikutan, jangan sampai ketinggalan ya!