Lini Produk Komersial ASUS Business Tawarkan Solusi Komprehensif untuk Bisnis Lini Produk Komersial ASUS Business Tawarkan Solusi Komprehensif untuk Bisnis ~ Teknogav.com

Lini Produk Komersial ASUS Business Tawarkan Solusi Komprehensif untuk Bisnis


Teknogav.com – ASUS Business adalah lini produk untuk industri komersial yang juga berperan sebagai solusi lengkap dalam meningkatkan produktivitas bisnis. Solusi ini sangat bermanfaat terutama selama pandemi. Berbagai perangkat komputasi terbaik dan terintegrasi disajikan ASUS Business dengan perangkat lunak khusus berstandar industri. Para pelaku bisnis dan instansi di Indonesia dapat memaksimalkan potensi mereka menggunakan layanan premium pada jajaran produk ASUS Business.

Produk-produk di lini ASUS Business merupakan solusi tepat bagi para pelaku enterprise, UMKM, instansi pemerintah sampai sektor pendidikan. Apalagi ASUS memiliki jaringan layanan yang luas di Indonesia dan memiliki pengalaman panjang dalam menghadirkan perangkat komputasi. Selain itu ASUS pun berkomitmen mendukung kebijakan Tingkat Kandungan Dalam Negeri (TKDN) yang diterapkan pemerintah Indonesia. Komitmen tersebut demi memberikan manfaat lebih bagi pelaku bisnis dan masyarakat Indonesia. Hal ini sesuai misi ASUS untuk menghadirkan ASUS Business sebagai solusi paling andal bagi pelaku bisnis.

“ASUS tidak hanya unggul dalam lini produk consumer dan gaming. Kami juga memiliki jajaran produk bisnis yang sangat komprehensif serta dapat terintegrasi dalam sebuah ekosistem yang andal,” ucap Jimmy Lin, ASUS Regional Director Southeast Asia.

ASUS Business untuk sektor pendidikan

Baca juga: ASUS Luncurkan Dua Laptop Khusus Pelajar, BR1100CKA dan BR1100FKA

Pada sektor pendidikan, perangkat ASUS Business mencakup ASUS BR1100 yang berbasis Windows dan Chromebook C214 yang berbasis ChromeOS. Kedua laptop tersebut dirancang khusus untuk pelajar usia muda dengan desain yang tangguh dan tahan banting. Fitur-fitur yang diusung laptop tersebut pun sesuai untuk belajar. Beberapa fitur tersebut mencakup layar sentuh dan kamera ganda untuk menunjang interaksi belajar lebih baik. Bagi pengajar, ASUS Business menyediakan ExpertBook B1 dan B3 Series, serta Chromebook CX5 yang hadir dengan fitur lebih canggih.

Sementara itu untuk sektor UMKM, terdapat serangkaian perangkat komputasi ASUS Business dengan Cost to Ownership (CTO) rendah. Kendati demikian perangkat-perangkat ini tetap dibekali fitur terbaik di kelasnya. Beberapa laptop pada sektor ini termasuk ASUS ExpertBook B1 dan B3 Series yang tangguh, ringkas dan praktis menunjang produktivitas. Selain itu tersedia juga all-on-one PC ASUS AIO V161 untuk pemakaian di berbagai skenario bisnis.

ASUS Business untuk sektor bisnis

Pada bisnis sekala besar atau enterprise seperti industri keuangan, pemerintahan sampai kesehatan, ASUS Business juga menyediakan perangkat-perangkat yang bisa diandalkan. Beberapa perangkat tersebut mencakup laptop entry-level Expertbook B1 untuk karyawan, sampai laptop premium Expertbook B9 untuk tingkat manajemen. Semua perangkat tersebut siap menghadapi dinamisme tantangan industri bisnis.

Baca juga: Review ASUS ExpertBook B9450, Laptop Bisnis Ringan dengan Military Grade

Perangkat Keras Canggih dan Tangguh

Seluruh lini perangkat ASUS Business dibekali spesifikasi perangkat keras terbaik dan terdepan. Selain itu juga dibangun dengan komponen-komponen berkualitas sehingga dapat diandalkan di berbagai skenario operasional bisnis. Berbekal pengalaman panjang ASUS dalam industri komputasi dan teknologi, seluruh perangkat ASUS Business dirancang untuk dapat diandalkan setiap saat.

Berbagai uji ketahanan ekstrem berstandar militer Amerika Serikat (MIL-STD 810H) sudah dilalui setiap perangkat dalam lini ASUS Business. Pengujian tersebut termasuk uji operasional pada suhu dan kelembapan ekstrem, sampai uji fisik seperti ketahanan terhadap benturan dan getaran.

Kelengkapan Ekosistem Bisnis

Selain berperan sebagai perangkat komputasi, ASUS Business juga menyajikan solusi untuk saling terhubung membentuk ekosistem terintegrasi. Perangkat lunak ASUS Control Center tersedia pada perangkat ASUS Business untuk mengelola perangkat secara terpusat. ASUS Control Center memungkinkan tim Teknologi Informasi (TI) untuk memantau, mengendalikan dan memaksimalkan potensi seluruh perangkat di dalam ekosistem ASUS Business.

Selain lengkap dalam pengelolaan dan kualitas perangkat, ekosistem ASUS Business juga tangguh dalam sistem keamanan. Perlindungan fisik perangkat disediakan dengan fitur pengunci untuk mencegah pencurian. Sementara itu untuk perlindungan data, perangkat-perangkat ASUS Business dibekali dengan teknologi Trusted Platform Module (TPM) 2.0. Teknologi ini mengenkripsi data yang disimpan pada perangkat yang terintegrasi dalam ekosistem ASUS Business sehingga terlindungi dari ancaman keamanan digital. ASUS  Business juga dibekali fitur untuk memblokir akses pengguna ke port USB demi mencegah penyebaran malware melalui flashdisk.

Baca juga: ASUS VIP Perfect Warranty Tingkatkan Perlindungan Laptop ROG dan ZenBook

Berbagai opsi untuk melakukan kustomisasi spesifikasi dan perangkat lunak pun dapat dilakukan pada setiap perangkat ASUS Business. Opsi ini memberikan solusi terintegrasi bagi pelaku bisnis dan instansi untuk memaksimalkan produktivitas mereka tanpa harus mengeluarkan biaya lebih. Layanan purna jual perangkat ASUS Business pun tersedia dalam berbagai opsi. Pelaku bisnis dan instansi dapat memanfaatkan layanan-layanan tambahan berikut ini:

  • Accidental Damage Protection (ADP) dengan garansi perlindungan hingga 100%
  • Layanan Onsite Service
  • VIP Support Line yang dapat memberikan dukungan teknis khusus
  • Warranty Extention hingga 5 tahun

Demikianlah berbagai keandalan perangkat ASUS Business dan keistimewaaan layanan purna jualnya.

Share:

Related Posts:

Artikel Terkini