Teknogav.com - Serangkaian prosesor AMD Ryzen™ 6000 Series terkini telah siap untuk pasar Indonesia. Prosesor yang diproduksi dengan metode 6 nm ini memadukan arsitektur core ‘Zen 3+’ terkini dan grafis AMD Radeon RDNA™ 2. GPU terintegrasi tersebut menyajikan kinerja grafis 1080 p yang mampu menampilkan game AAA dengan mulus. Selain itu didukung juga dengan fitur-fitur terkini dan hemat daya. Prosesor ini cocok untuk mentenagai perangkat kreator, profesional dan gamer yang membutuhkan kinerja dan teknologi canggih untuk mendukung berbagai kegiatan.
“AMD berkomitmen untuk menghadirkan komputasi berkinerja tinggi untuk menjawab makin beragamnya kebutuhan teknologi konsumen dengan prosesor AMD Ryzen™ 6000 Series. Inovasi AMD di pasar mobile memungkinkan prosesor AMD Ryzen™ 6000 Series untuk memenuhi tuntutan kebutuhan pengguna akan kinerja dan portabilitas,” ucap Peter Chambers, Managing Director, Sales AMD APJ.
Kinerja grafis terintegrasi prosesor AMD Ryzen™ 6000 Series dengan fitur-fitur terkininya memberikan pengalaman gaming AAA 1080 p yang revolusioner. Prosesor ini pun lebih hemat daya sehingga mendukung daya pada baterai bertahan lebih lama. Kecepatan clock prosesor ini sampai 5 GHz. Jika dibandingkan dengan generasi sebelumnya, maka rata-rata kinerja 1,3 kali lebih cepat di berbagai benchmark CPU dan pembuatan konten.
AMD Ryzen™ Series merupakan prosesor mobile pertama yang mengandalkan arsitektur AMD RDNA™ 2. Kinerja grafis prosesor ini dua kali lebih cepat dibandingkan generasi sebelumnya. Prosesor ini menggunakan GPU terintegrasi pertama yang mendukung sebagian besar game AAA 1080 p dengan lancar pada pengaturan rendah.
Baca juga: ASUS Segera Hadirkan Laptop Gaming Bertenaga AMD Ryzen™ 6000 Series di Indonesia
Prosesor AMD Ryzen™ 6000 Series tersedia dalam dua pilihan, yaitu sebagai berikut:
- AMD Ryzen™ 6000 U-Series yang memiliki TDP 15-28 W dan terintegrasi dengan kartu grafis AMD Radeon 600M berbasis RDNA2. Prosesor ini menyajikan perpaduan kinerja dan efisiensi pada notebook tipis dan ringan
- AMD Ryzen™ 6000 H-Series yang memiliki TDP 35-45 watt yang menawarkan kinerja canggih untk gaming dan kreasi konten. Prosesor ini dapat dipasangkan dengan kartu grafis diskret AMD Radeon™ RX 6000 Series yang dioptimalkan. Perpaduan tersebut menyajikan kinerja tinggi dengan efisiensi daya saat main game di laptop gaming.
Serangkaian laptop yang ditenagai prosesor AMD Ryzen™ 6000 Series sudah didukung konektivitas terkini dan fitur-fitur canggih. Konektivitas tersebut mencakup teknologi WiFi 6E dan Bluetooth 5.2 dengan LE audio. Sedangkan untuk mendukung kinerja gaming yang mulus tersedia dukungan AMD FreeSync, Dynamic HDR, RAM LPDDR5, dan teknologi PCI Gen4.
Baca juga: AMD Radeon RX 6000 Series Optimalkan Kinerja 4K
AMD Ryzen™ 6000 Series juga meupakan prosesor x86 pertama di dunia yang sepenuhnya mendukung fitur keamanan canggih Windows 11. Prosesor ini juga terintegrasi dengan prosesor keamanan Microsoft Pluton. Fitur-fitur keamanan AMD pada AMD Ryzen™ 6000 Series mencakup AMD Secure Processor dan AMD Memory Guard.
Model |
Cores/ Threads |
Boost Frequency3 |
Cache |
TDP |
AMD Ryzen 9 6980HX |
8C/16T |
Sampai 5,0 GHz |
20 MB |
45 W+ |
AMD Ryzen 9 6980HS |
8C/16T |
Sampai 5,0 GHz |
20 MB |
35 W |
AMD Ryzen 9 6900HX |
8C/16T |
Sampai 4,9 GHz |
20 MB |
45 W+ |
AMD Ryzen 9 6900HS |
8C/16T |
Sampai 4,9 GHz |
20 MB |
35 W |
AMD Ryzen 7 6800H |
8C/16T |
Sampai 4,7 GHz |
20 MB |
45 W |
AMD Ryzen 7 6800HS |
8C/16T |
Sampai 4,7 GHz |
20 MB |
35 W |
AMD Ryzen 5 6600H |
6C/12T |
Sampai 4,5 GHz |
19 MB |
45 W |
AMD Ryzen 5 6600HS |
6C/12T |
Sampai 4,5 GHz |
19 MB |
35 W |
AMD Ryzen 7 6800U |
8C/16T |
Sampai 4,7 GHz |
20 MB |
15-28 W |
AMD Ryzen 5 6600U |
6C/12T |
Sampai 4,5 GHz |
19 MB |
15-28 W |
AMD Ryzen 7 5825U |
8C/16T |
Sampai 4,5 GHz |
20 MB |
15 W |
AMD Ryzen 5 5625U |
6C/12T |
Sampai 4,3 GHz |
19 MB |
15 W |
AMD Ryzen 3 5425U |
4C/8T |
Sampai 4,1 GHz |
10 MB |
15 W |
Pengalaman para Pengguna AMD Ryzen™ 6000 Series
Kebutuhan berbagai kalangan, seperti kreator, profesional dan gamer dapat dipenuhi oleh prosesor AMD Ryzen™ Series. Gerald Gerald yang berprofesi sebagai DJ dan Produser Musik mengungkapkan bahwa kinerja perangkat PC sangat bergantung pada prosesor. Dirinya memiliki laptop yang ditenagai AMD Ryzen™ 6000 Series karena lebih cepat melakukan proses bouncing dan penerapan berbagai variabel berbeda.
Berbagai variabel seperti sampel, suara, layering, efek dan lain-lain dibutuhkan dalam proses pembuatan musik. Butuh waktu untuk memadukan semua variabel tersebut menjadi satu kesatuan musik yang utuh. Gerald mengaku lebih leluasa menerapkan banyak variabel dalam satu karya musik berkat kinerja AMD Ryzen™ 6000 Series.
Hal senada pun diungkapkan Jehian Sijabat yang merupakan pengusaha muda. Menurutnya perlu banyak pengolahan data saat menjalankan bisnis, termasuk data penjualan, kampanye, keuangan dan konten marketing di media sosial. Kerap kali pengolahan data tersebut dijalankan secara multitasking yang cukup memakan waktu lama.
“Saya paham banget schedule yang padat dan meeting sana sini butuh perangkat ringan yang bertenaga namun tetap efisien. Saya pilih laptop dengan prosesor AMD Ryzen™ 6000 Series yang terbukti andal menangani kegiatan multitaskingku. Baterainya pun awet untuk produktif seharian,” ucap Jehian Sijabat, Pengusaha Muda.
Pengalaman dalam berkarya setiap saat dan di mana saja dengan baterai yang dapat diandalkan saat menggunakan prosesor AMD Ryzen™ 6000 Series pun dialami oleh Amanda Rawles, aktris dan pembuat konten. Sementara itu menurut BOOM Esports yang berprofesi sebagai Atlet Esports, kinerja perangkat adalah segalanya.
Baca juga: Jajaran ASUS ROG Bertenaga AMD Ryzen™ 6000 Series Mobile Segera Hadir
“Gaming tidak hanya berbicara mengenai having fun, tapi juga mengenai performa dan ketahanan daya. Sebagai professional gamers, selain skill dan teamwork, performa perangkat adalah segalanya. Kami paham banget laptop bertenaga prosesor AMD Ryzen 6000 Series adalah solusi tepat menaklukan tantangan menjadi kemenangan tanpa lag. Performa gaming tak tertandingi berpadu dengan daya tahan baterai yang dapat diandalkan merupakan sebuah ‘previlege’ bagi kami para gamer," ucap BOOM Esports, Atlet Esports.
Saat ini laptop bertenaga prosesor AMD Ryzen™ 6000 Series sudah tersedia di Indonesia. Jadwal lengkap ketersediaan produk diumumkan oleh setiap vendor laptop mitra resmi AMD seperti ASUS, Acer, HP dan Lenovo.