ZTE Dukung Talenta Digital ITS Melalui Program 5G Rising Star ZTE Dukung Talenta Digital ITS Melalui Program 5G Rising Star ~ Teknogav.com

ZTE Dukung Talenta Digital ITS Melalui Program 5G Rising Star

Teknogav.com – ZTE dan Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS), Surabaya menjalin kerja sama untuk menyelenggarakan program 5G Rising Star. Program 5G Rising Star bertujuan mencari talenta digital muda terbaik untuk berkarir di ZTE dan berinovasi di industri telekomunikasi. Selain itu, ZTE juga akan memberikan beasiswa bagi empat mahasiswa S1.

Program 5G Rising Star merupakan program pengembangan lulusan baru bagi talenta digital dari perguruan tinggi terpilih di Indonesia. Pada tahun 2022 ini, ZTE berkolaborasi dengan beberapa perguruan tinggi, termasuk ITS dan Telkom University. Di ITS, program tersebut digelar selama 6-9 September 2022.

Baca juga: ZTE Indonesia dan Universitas Gadjah Mada Berkolaborasi Dukung Pengembangan SDM

“Perkembangan teknologi yang pesat dapat terjadi karena adanya talenta-talenta cerdas dan berbakat. Di ZTE, kami terus berupaya mengkonsolidasikan tiga landasan utama kami. Tiga landasan tersebut adalah manajemen kepatuhan (compliance management), pemberdayaan inovasi (innovation empowerment), dan pengembangan bakat (talent management). Kami senang sekali dapat Kembali bekerja sama dengan ITS untuk terus berkontribusi dalam mengembangkan talenta digital di Indonesia,” ucap Dennis Yu, CTO, ZTE Indonesia.

Dennis Yu, CTO, ZTE Indonesia

Kolaborasi yang dilakukan ZTE Indonesia merupakan bentuk komitmen untuk mendukung kemajuan bangsa, khususnya di bidang pendidikan. Dennis Yu berharap kolaborasi tersebut dapat memberikan kesempatan bagi generasi muda berprestasi untuk terus mengembangkan kemampuannya di bidang digital. Pengembangan tersebut dilakukan melalui beasiswa dan kemampuan mengembangkan karier di ZTE Indonesia. Harapannya, beasiswa yang diberikan dapat mendukung rencana pendidikan bagi mahasiswa-mahasiswi terpilih dan memotivasi mahasiswa-mahasiswi lain untuk terus semangat menempuh pendidikan. Kesempatan mendapatkan beasiswa ini terbuka bagi mahasiswa yang memiliki IPK minimal 3,25 jurusan Teknik Telekomunikasi atau Teknik Elektro semester 5.

Baca juga: ZTE dan Telkom University Berkolaborasi Luncurkan Program 5G Rising Star

Program 5G Rising Star merupakan solusi ZTE dalam mempersiapkan generasi penerus dan menawarkan peluang peningkatan jenjang karier. Peningkatan tersebut tentu saja sesuai pengalaman pengembangan yang diberikan ZTE. Peserta program tersebut dapat bergabung dalam beberapa jabatan di ZTE, yaitu Account Manager, Product Manager dan Technical Engineer.

“ZTE berkomitmen untuk dapat terus berkontribusi memajukan industri telekomunikasi Indonesia. Semoga program-program kerjasama ZTE dan ITS akan terus mendukung dan memotivasi generasi muda untuk terus semangat belajar dan mampu bersaing dalam segi akademis dan kemampuan digital,” lanjut Dennis Yu. 

Prof. Dr. Ir. Mochamad Ashari, M.Eng, Rektor ITS

Prof. Dr. Ir. Mochamad Ashari, M.Eng, Rektor ITS mengungkapkan kebanggaan untuk kembali bekerja sama dengan ZTE Indonesia dalam mengembangkan talentanya. Beliau berharap Program 5G Rising Star tersebut dapat mencetak talenta digital muda terbaik. Harapannya, para talenta tersebut akan dapat berkontribusi dan berinovasi di industri telekomunikasi Indonesia.

Baca juga: Huawei Gelar Women in Tech untuk Dukung Peran Perempuan di Industri TIK

“Kami berharap kerja sama ITS dan ZTE dapat terus terjalin dengan mulus ke depannya. Hal ini demi memajukan skill dan kemampuan digital anak bangsa bersama,” ucap Prof. Dr. Ir. Mochamad Ashari, M.Eng.

ZTE dan ITS telah bekerja sama cukup lama. Pada tahun 2019, ZTE memberikan dukungan dana penelitian bagi para mahasiswa ITS tingkat akhir. Selain itu, ZTE juga menyediakan peralatan laboratorium di Departemen Teknik Elektro ITS yang dilengkapi solusi e-education milik ZTE. Solusi tersebut mencakup All in One Projector, yaitu proyektor dengan teknologi canggih yang meyediakan fungsi multimedia secara lengkap. Proyektor tersebut dapat mengintegrasikan computer, proyektor, papan tulis elektronik, penguat daya, pengeras suara dan perangkat lunak edukasi. ZTE juga menghadirkan Program 5G Rising Star sejak tahun 2019. Program tersebut telah memberikan peluang pendidikan dan kesempatan kerja bagi 44 talenta digital Indonesia.

Share:

Artikel Terkini