ASUS ExpertBook B9 OLED (B9403), Laptop Ringan untuk Eksekutif Bisnis ASUS ExpertBook B9 OLED (B9403), Laptop Ringan untuk Eksekutif Bisnis ~ Teknogav.com

ASUS ExpertBook B9 OLED (B9403), Laptop Ringan untuk Eksekutif Bisnis


Teknogav.com - ASUS memperkenalkan serangkaian perangkat bisnis seri Expert yang ditenagai prosesor Intel terkini. Jajaran perangkat bisnis tersebut mencakup ExpertBook, Chromebook, ExpertCenter Desktop, ExpertCenter AiO dan lain-lain. Salah satu laptop bisnis andalan yang diperkenalkan adalah ExpertBook B9 (B9403) yang ditujukan bagi eksekutif. Istimewanya ExpertBook B9 (B9403) ini sangat ringan  dengan bobot hanya 990 gram. Namun ketangguhannya sudah lolos  uji standar militer Amerika Serikat MiL-STD 810H dan didukung keamanan yang canggih sesuai kebutuhan eksekutif bisnis.

Ketangguhan ExpertBook B9 (B9403) didukung oleh bahan magnesium-lithium alloy, paduan logam yang sangat ringan. Frame dan bodi laptop diproduksi dengan teknik khusus agar tidak mengurangi durabilitas. Laptop ini dirancang bagi eksekutif bisnis dengan mobilitas tinggi dan ingin tetap produktif dengan didampingi laptop setiap saat. Bobot laptop ini yang ringan 990 gram menjadikannya lebih ringan dibandingkan sebagian besar laptop yang dimensinya lebih kecil.

Baca juga: Review ASUS ExpertBook B9450, Laptop Bisnis Ringan dengan Military Grade

“ExpertBook B9 OLED (B9403) merupakan salah satu inovasi ASUS yang dihadirkan untuk menjawab kebutuhan dan tantangan bisnis di era modern. Para eksekutif bisnis dapat selalu produktif kapan saja dan di mana saja.menggunakan ExpertBook B9 OLED (B9403), "ucap Jimmy Lin, ASUS Southeast Asia Regional Director.

Kinerja ExpertBook B9 (B9403) dan Keamanan

ASUS ExpertBook B9 (B9403) ditenagai prosesor Intel Core i7 vPro Generasi ke-13 yang dibekali sistem keamanan berlapis. Platform Intel vPro memberi perlindungan kelas enterprise. Sistem keamanan berlapis yang dimiliki platform tersebut mencakup mitigasi ancaman, perlindungan identitas dan akses, serta perlindungan data dan aset.

Laptop ini juga menawarkan perlindungan data menggunakan biometrik, yaitu melalui sensor sidik jari terintegrasi dan kamera infrared (IR). Perlindungan tersebut didukung teknologi ASUS Adaptive Lock untuk login dengan wajah. Selain itu, tersedia juga perlindungan tingkat perangkat keras terhadap malware dan serangan siber yang canggih dengan dukungan chip TPM 2.0.

Platform vPro juga mendukung pengelolaan perangkat dari jarak jauh melalui sistem virtualisasi yang aman. Kemampuan tersebut dapat mengurangi biaya administrasi dan meningkatkan keamanan data. Sistem keamanan modern berlapis terkini digunakan laptop ini untuk menjamin data di dalamnya tetap aman sehingga kegiatan bisnis sehari-hari lancar.

Baca juga: ASUS ExpertBook B9400 vPro, Laptop Bisnis Profesional Bersertifikasi Intel EVO

Kinerja prosesor tersebut didukung RAM LPDDR5X dengan kapasitas sampai 64 GB. Verifikasi Intel Evo yang dimiliki laptop ini menjamin kinerja, efisiensi dan konektivitasnya. Baterai pada laptop ini memiliki daya yang bisa bertahan sampai 11 jam dalam sekali pengisian daya sampai penuh. Durasi tersebut tergolong lama untuk laptop dengan bobot di bawah 1 kg. 

Kestabilan kinerja ExpertBook B9 OLED (B9403) didukung oleh sistem pendingin baru yang tangguh dan efisien. Sistem pendingin laptop ini didukung dua kipas untuk mengurangi suhu operasional sampai 27% dibandingkan generasi sebelumnya. Penggunaan dua kipas tersebut dapat mengurangi suhu operasional sampai 27%, tingkat kebisingan sampai 32% dan mengurangi konsumsi daya secara keseluruhan.

Durabilitas tinggi ExpertBook B9 OLED (B9403) dijamin oleh sertifikasi berstandar militer Amerika Serikat, yaitu MIL-STD-810H. Sertifikasi ini diperoleh setelah lolos berbagai uji ketahanan dengan standar yang sangat ketat.

Layar OLED  dan Fitur-fitur Lain

Tampilan warna yang kaya dan akurat dihadirkan oleh layar OLED berukuran 14 inci pada ExpertBook B9 (B9403) ini. Layar tersebut memiliki rasio aspek 16:10 dan rasio layar-ke-bodi 90% sehingga memberi ruang kerja yang lapang untuk mendukung produktivitas.

Kegiatan bisnis, termasuk rapat online dapat berjalan mulus berkat dukungan ASUS AI sense camera dan two-way AI noise-canceling. Fitur-fitur tersebut membuat hasil tangkapan kamera lebih jelas dan tidak ada kebisingan suara di latar. Selain itu, ruang navigasi juga lebih leluasa berkat peningkatan pada touchpad yang 26,8% lebih besar.

Ramah Lingkungan

Teknik khusus Thixomolding digunakan untuk memproduksi ExpertBook B9 OLED (B9403) sehingga meningkatkan durabilitas dan meningkatkan efisiensi proses produksi. Proses produksi ini mampu mengurangi limbah material sampai 29% sambil mempersingkat waktu produksi sampai 75%. Logam daur ulang dengan proporsi sampai 70% juga digunakan untuk memproduksi laptop. Berbagai upaya tersebut dilakukan demi menghasilkan perangkat yang ramah lingkungan.

Baca juga: ASUS ExpertBook B9, Laptop Bisnis Flagship Paling Ringan

Kemasan laptop juga dipertimbangkan dengan cermat, produksinya memakai kertas yang sudah menyandang sertifikasi FSC™ MIX. Sertifikasi tersebut menunjukkan bahwa kertas dibuat dengan campuran material dari hutan bersertifikat FSC dan material daur ulang. Beberapa aspek dari kemasan juga bisa digunakan kembali pengguna sehingga sesuai dengan semangat ramah lingkungan yang diusung.

Spesifikasi ASUS ExpertBook B9 OLED (B9403) 

CPU
Up to Intel vPro® Essentials with Intel® Core™ i7-1355U Processor 1.7GHz (12M Cache, up to 5.0GHz,10 cores)
Sistem Operasi
Windows 11
Memori
LPDDR5X sampai 64GB
Media Penyimpanan
Performance SSD PCIe® 4.0 NVMe™ M.2 sampai 2 TB
Layar
OLED 14 inci, 3K (2880 x 1800) 16:10, 120Hz, 0.2ms, 100% DCI-P3, PANTONE Validated, 400nits, VESA CERTIFIED Display HDR True Black 500, Low Blue Light, Anti-Flicker
Grafis
Intel Iris Xᵉ Graphics
Input/Output
1x USB 3.2 Gen 2 Type-A, 2x Thunderbolt™ 4, 1x micro HDMI for RJ45 LAN, 1x HDMI 2.1 TMDS, 1x 3.5mm Combo Audio Jack
Konektivitas
Wi-Fi 6E(802.11ax) (Dual band) 2*2 + Bluetooth® 5.3
Kamera
Kamera FHD dengan fungsi IR untuk mendukung Windows Hello
Audio
Teknologi Smart Amp, speaker Built-in, mikrofon Built-in array
Baterai
63WHrs, 3S1P, 3-cell Li-ion
Dimensi
31,10 x 21,50 x 1,57 ~ 1.69 cm
Bobot
0,99 kg
Keamanan
HDD User Password Protection and Security, Computrace ready from BIOS, Trusted Platform Module (TPM) 2.0, BIOS setup user password, IR webcam with Windows Hello support, Fingerprint sensor, Kensington Nano Security Slot™(6x 2.5mm)
Harga
Mulai dari Rp36.000.000
Garansi
3 Tahun Garansi Global ASUS VIP Expert Warranty
Share:

Related Posts:

Artikel Terkini